Trik Anti Recoil dan Pengaturan Sensitivity PUBG Mobile Agar Nembak Menjadi Stabil

Tidak dapat dipungkiri disaat menembak musuh titik bidik tembakan akan menjadi ngawur goyang goyang bukan? itu disebabkan oleh recoil dari senjata tersebut. Recoil adalah hentakan ke belakang yang ditimbulkan dari tekanan senjata yang kamu tembakan. Oleh karena itu jangan sebal kalau arah tembakan mu menjadi ngawur.


Dan disini Adora Games akan memberikan Trik Anti Recoil agar tembakanmu menjadi Stabil dan tidak naik-naik ke atas. Seperti bahasan sebelumnya bahwa mempelajari recoil ini menjadi momen penting untuk dapat membidik musuh dengan tepat sasaran.

Baca Juga : 10 Tips Cara Bermain PUBG Mobile untuk Kamu Yang Ingin Chicken Dinner Terus

1. Mengatur Camera dan ADS Sensitivity untuk Tiap-tiap Scope


Ini nih yang harus kamu atur pertama kali, karena ini yang menyebabkan arahnya tembakan mu semakin tidak stabil. Disini Adora Games telah mencoba beberapa pengaturan Ads Sensitive dan dirasa pengaturan inilah yang paling pas untuk setiap Scope di Setiap Senjata.

Silahkan kamu buka menu Pengaturan kemudian pilih menu Sensitivity, yang harus kamu atur disini adalah pengaturan Camera dan ADS Sensitivity.

Pengaturan Camera


Yaitu terdiri dari :


3rd Person Camera No Scope 80% 1st Person No Scope 80%
Red Dot, Holographic, Aim Assist 37% 2x Scope 26%
3x Scope 20% 4x ACOG Scope, VSS 17%
6x Scope 9% 8x Scope 7%

Pengaturan ADS Sensitivity


Yaitu terdiri dari :

3rd Person Camera No Scope 70% 1st Person No Scope 70%
Red Dot, Holographic, Aim Assist 25% 2x Scope 21%
3x Scope 30% 4x ACOG Scope, VSS 22%
6x Scope 15% 8x Scope 11%

Kamu bisa meniru pengaturan diatas, dan selanjutnya silahkan kalian coba pada menu Training yang disediakan oleh PUBG. Silahkan rasakan bedanya menembak dengan pengaturan sebelumnya dan menggunakan pengaturan diatas ini. Jika dirasa ada yang ingin kamu tambah atau kurangi silahkan saja sesuaikan dengan kenyamanan mu.

Baca Juga : Tutorial Cara Mengetahui Lokasi Musuh dari Suara di PUBG Mobile

2. Trik Menembak Anti Recoil PUBG Mobile



Setelah mengatur Pengaturan Sensitivity, kamu belum bisa anti recoil lho. Disini cara nembak untuk menstabilkan recoil kamu memerlukan trik sendiri. Caranya cukup mudah, yaitu dengan menahan bidikan tembakanmu ke arah bawah menggunakan jarimu. Jadi lebih gampang jika kamu mengatur tombol tembak dan tombol teropong untuk bidik musuh itu kamu atur agak diatas sehingga jarimu dapat bergesek ke bawah untuk menahan recoil.

Selain menggunakan jarimu disini kamu bisa gunakan Gyroscope untuk menahan recoil, namun menggunakan Gyroscope cukup susah dan memerlukan waktu untuk mempelajarinya. Dimana Gyroscope ini akan bergerak sesuai dengan arah Smartphonemu, jadi untuk atasi recoil menggunakan Gyroscope caranya kamu cukup gerakkan Smartphonemu kearah atas maka Aim Target di PUBG akan bergerak ke bawah. Untuk mengaktifkan Gyroscope kamu atur di Menu Pengaturan kemudian Menu Basic dan silahkan Aktifkan Gyroscope, Always on atau Scope on.

3. Menggunakan Grip untuk Mengurangi Recoil



Agar kamu lebih maksimal dalam menstabilkan recoil pada tembakanmu, pemasangan grip grip yang cocok juga berpengaruh besar. Ada beberapa grip atau item yang bisa mengurangi recoil di setiap senjata yang seedang kamu pakai.

Untuk kamu yang menggunakan AR (Assault Riffle) kamu bisa gunakan Grip "Compensator AR" dan untuk SMG gunakan "Compensator SMG"

Baca Juga : Kumpulan Senjata, Item dan Grip Yang Akan Membuatmu Menang di PUBG Mobile


Nah itulah Trik Anti Recoil dan Pengaturan Sensitivity PUBG Mobile Agar Nembak Menjadi Stabil. Bagaimana apakah kalian sudah paham supaya tembakan tidak mengalami recoil yang besar? Latihan yang rutin akan membuatmu paham tentang semuanya mengenai recoil.

Baca Juga : 10 Tips Cara Bermain PUBG Mobile untuk Kamu Yang Ingin Chicken Dinner Terus

Share :

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Trik Anti Recoil dan Pengaturan Sensitivity PUBG Mobile Agar Nembak Menjadi Stabil"

Pembaca Yang Baik Akan Meninggalkan Komentar Dengan Sopan dan Bijak.

- Berkomentarlah Sesuai Dengan Judul Artikel.
- Dilarang Mencantumkan Link Aktif.

Jika ingin bertanya Silahkan Berkomentar, atau bisa kirim pesan ke Fans Page Facebook Adora Games.